Jurnal Nasional Mahasiswa dan Dosen Program Studi Ilmu Hukum telah terakreditasi mencapai posisi SINTA 4

  • 14 Desember 2022
  • 11:48 WITA
  • Administrator
  • Berita

https://journal.uin-alauddin.ac.id/index.php/aldev

GOWA, HUKUM.FSH.UIN-ALAUDDIN.AC.ID — Alhamdulillah dengan bangga kami informasikan bahwa Jurnal ALDEV yang diterbitkan oleh Departemen Hukum, Fakultas Syari’ah dan Hukum Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar telah terindeks dalam Science and Technology Index, dan telah terakreditasi mencapai posisi (SINTA) 4 berdasarkan Surat Keputusan No. 204/E/KPT/2022 dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia, pada Periode Vol. 2, No.1, 2020 s/d Vol. 6, No.2, 2024 dalam Frekuensi bulan Maret, Agustus, dan November.

Redaksi Jurnal ALDEV ini dipimpin oleh Bapak Dr. Rahman Syamsuddin, S.H., M.H., serta didampingi oleh seorang Redaktur Pelaksana yakni Bapak Muhammad Ikram Nur Fuady, S.H., M.H. Jurnal Alauddin Law Development Journal (ALDEV) sendiri merupakan Jurnal yang diterbitkan oleh Departemen Hukum, Fakultas Syari’ah dan Hukum, Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar dan diterbitkan setiap tiga kali setahun, yang memberikan akses yang dapat terbuka langsung ke dalam konten dengan prinsip membuat penelitian secara bebas untuk dipublish ke publik.

Serta memiliki tujuan untuk memberikan akses terbuka langsung ke dalam konten dengan prinsip bahwa membuat penelitian tersedia secara bebas untuk publik, serta mendukung pertukaran pengetahuan global yang lebih besar secara menyeluruh. Dan harapannya Jurnal ALDEV ini dapat menyediakan tempat bagi para akademis, peneliti, dan para raktisi untuk menerbitkan artikel penelitian asli atau artikel ulasan. Yang mempunyai ruang lingkup pembahasan berbagai topic dalam bidang Hukum Pidana, Hukum Perdata, Hukum Internasional, Hukum Konstitusi, Hukum Administrasi, serta Hukum Islam, dan masih banyak lagi bidang Hukum lainnya yang terkait isu-isu kontemporer yang ada dalam Hukum.

 

Penulis                 : Jelly

Editor                    : Jelly

Ketua Redaksi   : Muhammad Ikram Nur Fuady, S.H., M.H.