Rapat Kerjasama Nasional serta Seminar Nasional Asosiasi Penyelenggara Program Studi Ilmu Hukum Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (APPSIH – PTKIN)

  • 17 Juli 2022
  • 08:19 WITA
  • Administrator
  • Berita

        YOGYAKARTA, HUKUM.FSH.UIN-ALAUDDIN.AC.ID — Jurusan Ilmu Hukum kembali mengadakan Rapat Kerja Nasional Asosiasi Penyelenggara Program Studi Ilmu Hukum Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (APPSIH – PTKIN), Perjanjan ini diselenggarakan bersama beberapa Universitas Islam Negeri (UIN) lainnya didaerah yang berbeda, Rapat Kerja Nasional ini diadakan pada 14 – 16 Juli 2022.

        Rapat Kerja Nasional ini dihadiri oleh Prof. Drs. H. Makhrus, S.H., M.Hum. selaku Dekan Fakultas Syari’ah dan Hukum Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga Yogyakarta, serta turut hadir Bapak Dr. Rahman Syamsuddin, S.H., M.H. selaku Kepala Program Studi Ilmu Hukum Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar, dan turut hadir pula Dosen dan Staff Ruangan Jurusan Ilmu Hukum Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar, serta beberapa Dosen Fakultas Syari’ah dan Hukum Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga Yogyakarta. Untuk menyelenggarakan Perjanjian Kerjasama Program Studi Ilmu Hukum Bersama Beberapa Universitas Islam Negeri (UIN) lainnya dalam bidang kemahasiswaan. Kurikulum MBKM juga menjadi bagian yang harus dikerjakan secara secara serius, serta dalam Rapat Kerjasama kali ini agendanya adalah melakukan kerjasama Program Studi Ilmu Hukum Universitas Islam Negeri (UIN) dengan Biro Hukum serta Kerjasama Luar Negeri Kementrian Agama RI, dengan mengangkat tema "Merumuskan Pendidikan Hukum yang Kompetitif Berbasis MBKM"dengan mengangkat tema "Merumuskan Pendidikan Hukum yang Kompetitif Berbasis MBKM".

        Alhamdulillah Rapat Kerja Nasional Fakultas Sya’riah dan Hukum dapat berlangsung dengan suasana hikmat, serta dapat berlangsung dengan lancar dan sukses. Poin pentingnya adalah agar semua Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) dapat lebih menjalin erat tali silaturahmi. Harapannya adalah agar semua kegiatan yang direncanakan dapat terlaksana serta dapat bermanfaat bagi seluruh Universitas Islam Negeri (UIN) lainnya.


Penulis                 : Jelly

Editor                    : Muhammad Ikram Nur Fuady, S.H., M.H.