PODCAST Literasi Hukum Indonesia dengan Topik "Urgensi Penghapusan Hak Paten atas Obat Terlarang"

  • 17 November 2022
  • 02:49 WITA
  • Administrator
  • Berita

https://youtu.be/rKss2Xjmph8

GOWA, HUKUM.FSH.UIN-ALAUDDIN.AC.ID — Hadir kembali Podcast yang mengundang pembicara yang ahli dalam bidang Hukum Perdata, serta membincangkan hal menarik yakni mengenai isu “Urgensi Penghapusan Hak Paten atas Obat”. Podcast ini diposting pada 15 November 2022, dalam Channel YouTube Hukum UIN Alauddin.

 

Pada perbincangan hangat kali ini dibuka oleh salah seorang mahasiswa yang masih muda dan sangat berenergik, yaitu Yasser Arafat selaku Host dalam Podcast kali ini, dan ditemani Pembicara yang ahli dalam bidang Hukum Perdata yakni Ibu Erlina, S.H., M.H. selaku Dosen UIN Alauddin Makassar dalam Podcast Literasi Hukum Indonesia yang dibuat oleh Prodi Ilmu Hukum Fakultas Syari’ah dan Hukum (FSH) (FSH), Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar.

 

Dalam Podcast ini membincangkan isu yang sangat mengguncangkan mengenai adanya pengujian atas Kasus sirup obat termasuk pendalaman hubungan bersama lonjakan kematian kurang lebih 190 nyawa melayang  akibat Kasus Gangguan Ginjal Akut pada anak. Disisi lain BPOM melalui Menteri Kesehatan melakukan Pencabutan Izin Edar akibat proses penyalahgunaan obat-obatan, serta obat yang telah dinyatakan mengandung zat-zat berbahaya dari Perusahaan Farmasi tersebut. Harapan dibuatnya Podcast ini agar kajian hukum dapat lebih meningkat lagi, serta kita dapat mengetahui seberapa Urgensikah Penghapusan Paten atas obat yang mengandung zat-zat berbahaya .

Selamat menyaksikan dalam Channel YouTube Prodi Ilmu Hukum.

 

Penulis                 : Jelly

Editor                    : Jelly

Ketua Redaksi   : Muhammad Ikram Nur Fuady, S.H., M.H.