Di Awal Tahun 2023, Dosen Fakultas Syariah dan Hukum Mendapat Pencapaian Gelar Akademik Tertinggi serta Surat Keputusan (SK) Guru Besar

  • 04 Januari 2023
  • 11:36 WITA
  • Administrator
  • Berita

GOWA, HUKUM.FSH.UIN-ALAUDDIN.AC.ID — Alhamdulillah dalam mengawali tahun 2023 empat dosen Fakultas Syariah dan Hukum menerima Surat Keputusan (SK) Guru Besar dari Kementrian Agama Republik Indonesia (RI), kami ucapkan Selamat dan Sukses atas Penganugerahan Guru Besar Fakultas Syariah dan Hukum. Penyerahan SK Guru Besar ini diberikan di Ruang Rapat Ditjen Pendis Gedung Kementrian Agama Lantai VII yang bertempat di Jakarta, serta bertepatan dengan Hari Amal Bakti Kementrian Agama ke – 77 yakni pada tanggal 3 Januari 2023.

Penyerahan SK Guru Besar ini diberikan oleh Bapak Muhammad Ali Ramdhani selaku Direktur Jenderal Pendidikan Islam, mewakili Bapak Yaqut Cholil Qausama selaku Menteri Agama RI, serta turut hadir Bapak Nizar Ali selaku Sekretaris Jenderal Kementrian Agama RI. Keempat dosen Fakultas Syariah dan Hukum yang menjadi penerima SK Guru Besar yakni :

1.  Prof. Dr. H. Muammar Muhammad Bakry, Lc., M.Ag. (Dekan Fakultas Syariah dan Hukum) selaku Guru Besar dalam Bidang Ilmu Hukum Islam Kontemporer.

2.  Prof. Dr. Hamzah Hasan, M.H.I. (Dosen Senior Prodi Hukum Tatanegara) selaku Guru Besar dalam Bidang Ilmu Hukum Islam.

3.  Prof. Dr. H. Supardin, M.H.I. (Kepala Pusat Peradaban UIN Alauddin Makassar) selaku Guru Besar dalam Bidang Ilmu Fikih.

4.  Prof. Dr. Kurniati, M.H.I. (Kepala Program Studi Hukum Tatanegara) selaku Guru Besar dalam Bidang Ilmu Fikih.

Dalam acara tersebut Bapak Nizar Ali menyampaikan Selamat serta Sukses kepada para penerima Gelar Akademik Tertinggi serta pencapaian SK Guru Besar yang diterima. Serta diharapkan dengan lahirnya para Guru Besar baru ini dapat mengangkat reputasi serta kualitas Perguruan Tinggi yang berada dibawah Kementrian Agama RI.


Penulis                 : Jelly

Editor                    : Jelly

Ketua Redaksi   : Muhammad Ikram Nur Fuady, S.H., M.H.