Ketua jurusan ilmu hukum membawakan kuliah umum di fakultas hukum UIT

  • 21 September 2021
  • 10:10 WITA
  • Administrator
  • Berita

        Kuliah umum ini terlaksana secara Luring dan daring dimulai pukul 10.00 Wita. Kuliah umum ini mengangkat tema “Prospek Sarjana Hukum di Era 4.0” Kegiatan ini diawali dengan sambutan ketua panitia pelaksana Nurisna Hanafi, S.H.,M.H. dalam sambutannya mengatakan, “Diera disrupsi tekhnologi, maka Era 4.0 dijadikan sebagai tantangan bagi perguruan tinggi yang harus memberikan respon yang cepat dan tepat terhadap perubahan yang ada di masyarakat, Pentingnaya pengembangan wawasan mahasiswa baik dari segi akademik maupun persiapan dunia kerja sebagai seorang sarjana hukum tentu saja akan sangat membantu mahasiswa dalam menjawab berbagai tantangan yang akan dihadapi kedepannya, penguasaan dan pemahaman mengenai perkembangan tekhnologi sangat penting bagi mahasiswa untuk menghadapi persaingan unggul sesuai dengan bidang masing-masing, setiap bidang kehidupan kita memerlukan tekhnologi, Saya berharap para mahasiswa baru dapat menyimak apa yang di samapaikan pembicara dan mohon maaf bilamana ada kekurangan dalam kegiatan ini.”

        Acara ini dibuka langsung oleh Wakil Dekan I Abd Basir, S.Hi.,M.H. dalam sambutannya menyampaikan selamat datang kepada mahasiswa baru dikampus 1fakultas hukum UIT dan selamat mengikuti kuliah umum yang disampaikan oleh pembicara Dr. Rahman Syamsuddin, S.H.,M.H.

        Setelah pembacaan do’a yang dipimpin oleh Ustadz Syahrul Gunawan, dilanjutkan pemberian materi oleh pembicara Dr. Rahman Syamsuddin, S.H.,M.H. yang juga merupakan Ketua Asosiasi Penyelenggara Program Studi Ilmu Hukum Perguruan Tinggai Keagamaan Islam Negeri,

         Adapun inti materi yang di sampaikan yakni, Sukses menjadi sarjana hukum, dengan melakukan 4 hal yaitu banyak melakukan Diskusi Hukum, Membaca Buku-buku dan jurnal, Menulis Artikel Hukum: Memberikan pemahaman hukum kepada masyarakat, Bergaul Dengan Ahli Hukum: Banyak belajar dari ahli hukum. Tantangan terdepan di era 4.0 yaitu kebiasaan baru terhadap digitalisasi proses baik itu perkuliahan, pengajaran, pengabdian dan penelitian. Berdasarkan kesepakatan dekan fakultas hukum di Indonesia tahun 2019   “Lulusan fakultas hukum adalah sarjana hukum yang mampu menganalisis berbagai permasalahan hukum dengan menggunakan gagasan, prosedur, metode, konsep dalam bidang ilmu hukum serta dapat mengetahui, memanfaatkan dan meletakan dinamika “teknologi informasi dan komunikasi” sesuai dengan etika Pancasila.       

        Lulusan fakultas hukum siap bekerja di berbagai bidang hukum, dapat bekerja sebagai praktisi hukum, akademisi hukum, serta penggiat hukum sesuai dengan ketentuan yang berlaku”. Sehingga sarjana hukum dapat mampu bekerja pada semua bidang pekerjaan.

        Sementara itu Dekan Fakultas Hukum UIT Dr. Makkah H.M, S.H.,M.H.,M.Kn., Menyambut hangat para mahasiswa baru fakultas hukum, “Selamat datang para mahasiswa baru, baik yang ada di kampus 1 maupun yang mengikuti secara daring mengikuti kuliah umum ini, selaku Dekan Fakultas Hukum dalam penyambutan MABA adik-adik mahasiswa maupun mahasiswi harus bangga memilih tempat kuliah di fakultas hukum UIT ini, karena SDM (sumber daya manusia) pengajar atau dosen rata-rata dari alumni Unhas dan Perguruan tinggi swasta ternama dikota ini dan paling banyak Doktor dan calon Doktor bahkan di akhir bulan ini kita akan promosi Doktor atas nama Amiruddin Lanurung, S.H.,M.H., disamping ada lima orang dosen lagi akan menyusul, itu artinya mahasiswa akan diberikan ilmu akademisi maupun praktisi yang berkualitas. Harapan saya agar mahasiswa dapat menimba ilmu dibangku kuliah dengan baik dan menyerap ilmunya serta dapat mengaplikasikannya dengan praktek di lapangan kelak. Pungkasnya. 

        Kuliah umum ini dihadiri oleh, Rektor UIT Dr. Andi Maryam, M.Kes. Dekan FH-UIT Dr. Makkah H.M. S.H.,M.H.,M.Kn., Wakil Dekan I, Abd Basir, SHi.,M.H., Wakil Dekan II Hj. Suhartati, S.H.,M.H.,M.Kn. Ketua Prodi Dr. Amiruddin Pabbu, S.H.,M.H., Ketua Prodi Pascasarjana UIT Dr. Patawari, S.Hi.,M.H.,